a

PSP Foundation dan Partai NasDem Bagikan Sembako di Langkat

PSP Foundation dan Partai NasDem Bagikan Sembako di Langkat

STABAT (9 Mei): Prananda Surya Paloh (PSP) Foundation dan Partai NasDem di berbagai daerah di Tanah Air terus melakukan aksi sosial.

Kali ini, PSP Foundation dan Partai NasDem Kabupaten Langkat, Sumatera Utara (Sumut) membagikan ratusan paket sembako untuk masyarakat yang membutuhkan di Kabupaten Langkat.

Ratusan paket tersebut dibagikan di kediaman Ketua DPD NasDem Kabupaten Langkat, Ajai Ismail di Stabat, Langkat, Sabtu (8/5).

Ditemui di lokasi, anggota Fraksi NasDem DPRD Sumatera Utara, Ricky Anthony mengatakan para penerima bantuan adalah adalah warga kurang mampu di sejumlah kecamatan di Langkat.

"Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan Partai NasDem setiap tahunnya, sebagai bentuk komitmen untuk membantu warga sesuai dengan arahan Ketua Umum Partai NasDem, Bapak Surya Paloh," katanya seusai memberikan paket sembako secara simbolis kepada perwakilan masyarakat.

Ketua Umum NasDem, Surya Paloh meminta agar kader Partai NasDem di seluruh daerah di Tanah Air dapat memberikan manfaat bagi masyarakat. Apalagi di saat ini masih masa pandemi Covid-19 yang mengakibatkan merosotnya ekonomi masyarakat.

"Selain itu kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian PSP Foundation dan Partai NasDem untuk membantu warga yang membutuhkan pertolongan khususnya dalam menyambut  Idul Fitri 1442 Hijriah," ujar Ricky.

Hadir pada pemberian paket sembako tersebut  Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Langkat, Ajai Ismail serta anggota DPRD Kabupaten Langkat dari Partai NasDem, Zulihartono dan Sukardi.(Iyong/*)

Add Comment