a

Sulaeman Hamzah Salurkan Lagi Alsintan untuk Petani Merauke

Sulaeman Hamzah Salurkan Lagi Alsintan untuk Petani Merauke

MERAUKE (12 Desember): Anggota Komisi IV DPR RI dari Fraksi Partai NasDem, Sulaeman L Hamzah berkomitmen untuk terus mendukung sektor pertanian di Kabupaten Merauke, Papua.

Salah satu usaha yang dilakukan Sulaeman ialah menyalurkan bantuan alat mesin pertanian (alsintan) langsung kepada kelompok tani.

Terhitung sejak duduk di Komisi IV DPR RI, Legislator NasDem dari Dapil Papua itu sudah menyalurkan ratusan alsintan ke penjuru Merauke. Bahkan, sebelum Natal 2022 ini rencananya ia kembali menyalurkan 100 alsintan kepada petani Merauke.

Tidak sampai di situ, demi menjaga agar pemanfaatan alsintan tepat dan dapat bertahan lama, Sulaeman juga banyak menggelar bimbingan teknis (Bimtek) dan sosialisasi pemanfaatan alsintan.

“Ini semata-mata untuk selamatkan bantuan yang sudah turun. Berkelanjutan dilakukan bimtek dan sosialisasi. Secara umum lebih memberikan pemahaman, penjelasan tentang kelola alsintan secara benar. Ini penting agar bantuan dari dana APBN itu dapat dimanfaatkan untuk jangka panjang dan bisa digunakan berkelanjutan,” ujar Sulaeman dalam keterangannya, Sabtu (10/12).

Baca juga: Sulaeman Ingin Masyarakat Cegah Kerusakan Gambut

Bupati Merauke, Romanus Mbaraka mengapresiasi kinerja Sulaeman L Hamzah dalam menyerap aspirasi masyarakat serta menyalurkan bantuan alsintan. Menurutnya, sinergi ini perlu terus dipupuk dan dilanjutkan.

“Membangun Merauke perlu sentuhan banyak pihak. Sinergi sangat dibutuhkan dalam menghadapi berbagai peluang dan tantangan pembangunan,” tandasnya.

(RO/dis/*)

Add Comment