a

Sekolah Restorasi Tingkatkan SDM Papua

Sekolah Restorasi Tingkatkan SDM Papua

MERAUKE (1 Maret): Anggota Fraksi Partai NasDem DPR RI, Sulaeman L Hamzah menutup kegiatan Sekolah Restorasi di Taman Wisata Wasur, Merauke, Papua, Sabtu (26/2).

Sulaeman mengatakan, peserta Sekolah Restorasi memperoleh berbagai hal selama mengikuti kegiatan selama setahun (Januari-Desember 2021). Di antaranya kecerdasan intelektual, kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual.

“Ketiga hal ini yang membawa kita menjadi generasi emas di Anim Ha (Distrik di Merauke). Tiga hal ini yang meningkatkan SDM kita,” ujar Sulaeman.

Melalui sekolah tersebut, tambah Legislator NasDem itu, kecerdasan intelektual yang melekat pada tiap individu lebih ditempa. Begitupun dengan kecerdasaan emosional dan spiritual, semakin matang.

“Sekolah ini hadir untuk membantu meningkatkan SDM anak muda Papua, di selatan khususnya,” tukas Legislator NasDem dari Dapil Papua itu.

Kepala Sekolah Restorasi, Fauzun Nihayah mengatakan, Sekolah Restorasi menjadi alternatif pembangunan SDM generasi muda. Lembaga pendidikan nonformal itu dibuka untuk menjawab kebutuhan masyarakat akan pengetahuan dan keterampilan.

Materi yang diberikan lebih kepada penguatan SDM, seperti public speaking, teknik lobi dan negosiasi, kewirausahaan, kepemimpinan dan organisasi hingga jurnalistik.

“Kami meminta pengajar dari luar yang memang kompeten. Setelah setahun berjalan, akhirnya saya temukan banyak bibit yang sangat luar biasa,” tuturnya.

(RO/Dis/*)

Add Comment