a

Surya Paloh : Terima kasih Presiden Jokowi!

Surya Paloh : Terima kasih Presiden Jokowi!

JAKARTA (11 November): Mendahulukan kepentingan bangsa di atas kepentingan diri sendiri merupakan semangat dan arti hadirnya Partai NasDem di Jalan Restorasi.

Penegasan tersebut disampaikan Ketua Umum (Ketum) Partai NasDem, Surya Paloh di hadapan Presiden Jokowi dalam perhelatan HUT ke-10 Partai NasDem, di Kampus ABN NasDem, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (11/11).

“Bangsa ini jauh lebih berharga untuk mencapai tingkatan tahapan keberhasilannya dibandingkan hanya sekadar keberhasilan partai ini dan inilah penegasan apa manifestasi Gerakan Perubahan restorasi Indonesia,” tegas Surya Paloh.

Surya melanjutkan, pihaknya merasa sangat bangga dan merasa dihargai dengan kehadiran langsung Presiden Jokowi di acara bertajuk “Satu Dekade Partai NasDem di Jalan Restorasi” itu.

“Bapak Jokowi betapa besar hati kami, betapa bangga seluruh institusi yang ada dalam kader NasDem ini atas kehadiran bapak pada hari ulang tahun kami yang ke sepuluh tahun. Terimalah penghormatan kami,” ungkap dia.

Kepada Presiden Jokowi, Surya juga menyatakan kesiapan partainya dalam menyongsong Pemilu 2024. Menurut Surya, NasDem akan tetap bersama-sama dengan Presiden Jokowi. Komitmen NasDem dalam kecintaannya kepada Jokowi, lanjut Surya, tidak akan padam.

“Maka kepada Presiden Jokowi kami nyatakan kesiapan kami untuk tetap apabila diperlukan untuk duduk berbicara saling bertukar pikiran mencari calon-calon pemimpin bangsa yang terbaik daripada anak anak bangsa yang terbaik,” kata Surya.

Melalui kesempatan tersebut Surya juga menginstruksikan kepada seluruh fungsionaris kader dan simpatisan NasDem di seluruh persada tanah air untuk terus meneguhkan spirit dan semangat dari arti keberadaan sebagai kader partai yang membawa gerakan perubahan restorasi di bangsa ini.

“Dan itu harus dimulai oleh perilaku diri saudara semuanya tetaplah memberikan sesuatu yang terbaik untuk kemaslahatan masyarakat dan rakyat bangsa ini,” tegas dia.

Hal tersebut, kata Surya, harus terus digaungkan hingga menimbulkan rasa empati dari seluruh pendukung gerakan perubahan. Ia mengajak para kader NasDem untuk bekerja sama dengan seluruh komponen masyarakat.

“Bersiaplah untuk bersama-sama saling bahu membahu dengan institusi partai politik dengan latar belang apapun itu untuk satu semangat yang sama membangun negeri ini untuk kemajuan masa depan anak cucu kita,” kata dia.

Politisi berdarah Aceh itu pun berdoa agar seluruh upaya dan langkah perjuangan Partai NasDem di Jalan Restorasi mendapat ridho dari Allah SWT.

“Dirgahayu Partai NasDem semoga Tuhan yang Maha Kuasa Allah SWT memberikan rahmat dan hidayahnya kepada kita,” tandasnya.

(WH)

Add Comment