a

Rusdy Diyakini Mampu Bawa Perubahan di Sulteng

Rusdy Diyakini Mampu Bawa Perubahan di Sulteng

AMPANA (11 Juli): Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Tojo Una-Una, Sulawesi Tengah (Sulteng) Mohammad Lahay, meminta warga kabupaten tersebut memenangkan pasangan Rusdy Mastura-Ma'mun Amir pada Pilkada Serentak 9 Desember 2020 mendatang.

Mohammad Lahay menyampaikan permintaan tersebut pada kegiatan tatap muka bersama pengurus DPC, DPRt, kader dan simpatisan NasDem di Kecamatan Ulubongka di Desa Marowo, Kabupaten Tojo Una-Una,  Jumat (10/7).

"Saya minta kepada warga di kabupaten ini, untuk memenangkan Rusdy Mastura pada Pilkada Serentak 9 Desember 2020 mendatang," pintanya.

Mohammad Lahay mengaku, betapa sulitnya membangun daerah tanpa sinergitas antara kabupaten dan provinsi, utamanya berkaitan dengan politik anggaran di daerah.

"Sulawesi Tengah terdiri dari 13 kabupaten dan kota. Bisa dibayangkan, bagaimana Gubernur mengalokasikan anggaran pembangunan dengan pendapatan daerah yang masih sangat minim," katanya memberikan contoh.

"Karena itu, perlu ada perubahan politik dengan memenangkan Rusdy Mastura sebagai Gubernur Sulawesi Tengah," tegasnya.

Apalagi, lanjut Bupati Tojo Una-Una itu, Rusdy Mastura dalam visinya ingin meningkatkan pendapatan daerah dari tidak lebih Rp1 triliun saat ini menjadi Rp15 triliun hingga Rp20 triliun di masa depan. 

Kepada seluruh kader NasDem, Mohammad Lahay meminta untuk tidak lengah dan terus bekerja keras memenangkan Rusdy Mastura. 

"Saya ingin, perolehan suara saya di Pilkada Kabupaten Tojo Una-Una, sama dengan perolehan suara pasangan Rusdy Mastura-Ma'mun Amir nanti di Pilgub," tutupnya.(NasDem Tojo Una-Una/*)

Add Comment