a

Surya Paloh akan Memberi Kuliah Umum di Negeri Jiran

Surya Paloh akan Memberi Kuliah Umum di Negeri Jiran

JAKARTA (28 Maret): Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mendapat kehormatan untuk memberi kuliah umum di Universitas Kebangsaan Malaysia (UKM), 31 Maret 2016.  Kuliah umum ini akan mengambil tema "Restorasi Malaysia – Indonesia Sejahtera Serumpun."

Seperti di kutip www.sinarharian.com.my, kuliah umum ini diusung oleh Persatuan Sejarah, Politik  dan Strategik Fakuti Sastera dan Sains Sosial UKM yang bekerja sama dengan Sekretariat Siswazah Sains Politik UKM dan Sekretariat Malaysia Indonesia (Malindo) Majlis Belia Selangor.

“Ide restorasi merupakan gagasan politik yang baik untuk membangun negara yang beradab. Gagasan restorasi tidak hanya diaplikasikan di Indonesia, tetapi boleh juga dilakukan di Malaysia yang merupakan bangsa serumpun," ujar Budiman Mohd Zohdi, Pengerusi Sekreteriat Siswazah Sains Politik UKM.

Peristiwa ini merupakan kelanjutan dari pertemuan Ketua Umum Partai NasDem dengan beberapa mahasiswa UKM yang bertandang ke DPP Partai NasDem pertengahan Februari lalu.

"Saya tertarik dengan ide itu apabila membaca buku Surya Paloh berjudul Mari Bung Rebut Kembali yang menekankan fungsi pemerintahan, ekonomi, politik, dan budaya ke jati diri yang tertanam dalam Pancasila,” ujar Budiman.

Lebih jauh Budiman juga berharap, ide restorasi itu mampu mengangkat hubungan Indonesia dan Malaysia pada kedudukan yang lebih erat, sekaligus menjadi kekuatan besar di Asia Tenggara. (*)

Add Comment